Kemkomdigi Berhasil Klarifikasi Ribuan Konten Hoaks Sepanjang 2024, Oktober Catat Angka Tertinggi

Jakarta, Owntalk.co.id – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) berhasil membongkar dan mengklarifikasi 1.923 konten hoaks, berita bohong, dan informasi palsu yang beredar di ruang digital Indonesia sepanjang tahun 2024.

Data yang dirilis Kominfo menunjukkan fluktuasi jumlah temuan hoaks setiap bulannya, dengan puncaknya terjadi pada Oktober lalu.

Tim Analisis dan Identifikasi Siber (AIS) Subdit Pengendalian Konten Ditjen Aplikasi Informatika Kominfo mencatat 215 konten hoaks berhasil diidentifikasi dan diklarifikasi pada bulan Oktober. Sebaliknya, Februari menjadi bulan dengan temuan terendah, yakni 131 konten.

Rincian temuan konten hoaks per bulan sebagai berikut:

Januari (143), Februari (131), Maret (162), April (143), Mei (164), Juni (153), Juli (170), Agustus (162), September (173), Oktober (215), November (166), dan Desember (141).

Analisis lebih lanjut menunjukkan dominasi konten hoaks kategori penipuan dengan jumlah mencapai 890 kasus. Di sisi lain, kategori mitos hanya mencatatkan 6 kasus.

Kategori lain yang teridentifikasi meliputi:

Politik (237), pemerintahan (214), kesehatan (163), kebencanaan (145), internasional dan pencemaran nama baik (50), perdagangan (35), kejahatan (33), keagamaan dan pendidikan (8), dan lain-lain (84).

Kominfo menegaskan bahwa Tim AIS terus bekerja keras melakukan identifikasi, verifikasi, dan validasi terhadap berbagai konten internet, termasuk hoaks, terorisme, radikalisme, pornografi, perjudian, dan konten negatif lainnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban siber di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *