Karimun, Owntalk.co.id – Polsek Tebing bersama Forkopincam berkomitmen mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto khususnya terkait program ketahanan pangan nasional, kamis 22/11/2024.
Hal itu diwujudkan dalam peluncuran program ketahanan pangan berupa bibit cabe yang ditanan dalam poliybet sejumlah 500 barang dan bibit jangung dilahan seluas ±2500 M2 yang berlokasi dilahan sekitar Polsek Tebing.
kemudian dilanjutkan pemberian pupuk dan bibit tanaman kepada petani Desa Pongkar Bapak Ricky binaan Polsek tebing utk dapat di manfaatkan sebagai ketahanan pangan sebagaimana Program Asta cita presiden RI utk mendukung Swasembada pangan pada tahun 2045.
Kapolsek Tebing AKP Binsar Samosir SH. Mengatakan, pelaksanaan ketahanan pangan sesuai dengan arahan bapak Presiden untuk Swasembada pangan Asta Cita.
“Kita menanam berupa bibit Cabe, Jagung, dan juga tanaman-tanaman seperti Hidroponik dan juga bermacam-macam lainnya,” katanya.
Lebih lanjut Binsar menjelaskan, penanaman ini kita manfaatkan lingkungan dari Polsek Tebing, dan diarahkan untuk membuat tanaman yang bergizi di masing-masing polsek yang ada.
“Untuk hasil penanaman ini akan panen sekitar Tiga Bulan sampai Tiga Bulan Setengah baru kelihatan dan untuk hasil akan kita bagikan kepada masyarakat,” jelasnya.
Dengan program ini, Polsek Tebing berharap masyarakat semakin peduli dan terlibat dalam menjaga ketahanan pangan, baik untuk kebutuhan pribadi maupun komunitas.
Program ini juga diharapkan menjadi langkah awal dalam membangun kesadaran akan pentingnya memanfaatkan sumber daya yang ada untuk keberlanjutan pangan nasional.
“Semoga langkah ini menjadi inspirasi bagi masyarakat di Kabupaten Karimun untuk turut serta mendukung ketahanan pangan, sejalan dengan semangat Asta Cita Presiden Republik Indonesia,” tutup Binsar. (koko)