Batam, Owntalk.co.id – Gusnahari, Hakim Pengadilan Agama Batam, menjadi korban penikaman oleh dua orang tak dikenal (OTK) di depan rumahnya di Perumahan Cipta Garden, Sekupang, Kamis (6/3/2025) sekitar pukul 07.15 WIB.
Informasi yang dihimpun Owntalk.co.id menyebutkan, Gusnahari dibacok saat hendak berangkat kerja dan baru akan memasuki mobilnya yang terparkir sekitar 100 meter dari kediamannya. Kedua pelaku yang mengenakan helm langsung melarikan diri menggunakan sepeda motor yang sudah menunggu.
Korban mengalami luka bacok di tangan dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Ketua PPKHI (Perkumpulan pengacara dan konsultan hukum indonesia) Batam, Arpandi Karjono, S.H., M.H., mengecam keras aksi keji ini.
“Serangan terhadap hakim adalah serangan terhadap keadilan dan supremasi hukum,” tegas Arpandi kepada Owntalk.co.id, Kamis (6/3/2025) malam.
Ia berharap Polresta Barelang segera mengusut tuntas kasus ini, menangkap para pelaku, dan mengungkap motif di balik serangan tersebut.
“Keamanan aparat penegak hukum harus diprioritaskan dan dijamin. Semoga polisi segera menangkap para pelaku dan mengungkap motif dibalik kejadian penikaman ini,” tegasnya.
Hingga berita ini diturunkan, polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi. Identitas pelaku dan motif di balik penikaman masih dalam penyelidikan.
Publik berharap pihak kepolisian segera mengungkap pelaku dan motif di balik penikaman ini untuk mencegah kejadian serupa terulang kembali.