Polri Apps
banner 728x90

Polisi Tangkap Pelaku Penipuan Jual Beli Mobil

Berita Terkini Batam
Pelaku Penipuan Jual Beli Mobil (Foto: ist)

Batam, Owntalk.co.id – Pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Batam Kota berhasil mengamankan tersangka kasus tindak pidana penggelapan dan penipuan mobil mewah, Jumat (26/02)

Tersangka berisial HS (41) ditangkap lantaran menipu korban yang berinisial Y (38) untuk bisnis jual beli mobil.

Korban mulanya percaya memberikan mobil bermerk Harrier serta mini cooper kepada tersangka untuk di jual. Tidak hanya itu, korban juga membikan surat-surat mobil kepada tersangka.

Baca Juga : Polisi Temukan 15 Unit Mobil Yang Digelapkan Salah Satu Oknum Anggota Polri

Setelah itu, seiring berjalannya waktu tiap korban menanyakan apakah mobil tersebut telah laku, tersangka selalu berdalih yang sama bahwa mobil belum laku.

Masih memiliki kepercayaan yang sama terhadap tersangka, korban kembali menitipkan mobilnya bermerk HR-V untuk dijual lengkap beserta suratnya.

Selang tiga bulan berjalan, setiap di tanya oleh korban pelaku selalu beralasan yang sama bahwa mobil belum laku.

Tepat bulan Desember 2020, korban mendatangi rumah pelaku yang kerap di telpon tetapi tidak bisa. Sesampainya di rumah pelaku penipuan, korban kedapatan rumah yang kosong dan telah lama tidak ditinggali.

Tidak tahu dimana kejelasan serta keberadaan ketiga mobilnya, korban melaporkan hal ini ke pihak polsek Batam Kota guna pengusutan lebih lanjut.

Selanjutnya…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *