Polri Apps
banner 728x90

Kadin Kepri Tinjau Persiapan Panen Perdana Ketam Bangkang dan Sorgum

berita terkini batam
(Foto: Owntalk)

Batam, Owntalk.co.id – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kepri dibawah naungan HM Alfan Suheri meninjau persiapan panen hasil budidaya Ketam Bangkang di wilayah Pulau Teraling, Kelurahan Tanjung Piayu, Kecamatan Sei Beduk, Kota Batam.

Dalam kunjungan tersebut, Kadin Kepri berharap dapat mengembangkan potensi perekonomian masyarakat sekitar dalam hal pembudidayaan perikanan dan kelautan, Selasa (02/02/2021).

Alfan Suheri Menuturkan, pihaknya melakukan peninjauan kali ini untuk persiapan panen perdana Ketam Bangkang yang akan dilakukan dalam waktu satu bulan kedepan.

“Hari ini kami melakukan peninjauan langsung terhadap masyarakat yang telah melakukan budidaya Ketam Bangkang, kami menilai budidaya tersebut sangat berpotensi di bidang kelautan dan perikanan apalagi bisa mencapai segmentasi pasar internasional,” ungkapnya.

Lanjut Alfan bersama masyarakat setempat telah melakukan uji coba perdana dengan memasang sekitar 500 bubu di pulau teraling

“Saat ini kami melakukan uji coba Pertama untuk budidaya 500 ketam, jika berhasil tentu kita akan menambahkan jumlahnya,” jelasnya.

berita terkini batam

Alfan juga Mengatakan, Kadin sendiri merupakan rumah dari pelaku usaha, dengan kewajiban mendorong para nelayan untuk bisa mengembangkan potensi yang ada di setiap pulau di Kepri.

“Kadin sebagai wadah akan mencoba mendorong para pelaku usaha untuk mengembangkan potensi perikanan di wilayah Kepri, kami juga menawarkan sistem marketing yang baik dengan melibatkan ahlinya agar masyarakat bisa menjual seluruh hasil budidaya dengan harga terbaiknya,” katanya.

Setelah meninjau persiapan panen perdana untuk Ketam Bangkang, Alfan dan rombongan juga meninjau persiapan panen perdana Sorgum.

Sorgum adalah salahsatu tanaman yang multifungsi. manfaatnya, bisa menggantikan padi, jagung dan gandum.

Kadin Kepri bersama dengan warga setempat menanam Sorgum tersebut di lahan seluas 1 hektar.

“Saat ini di Kepri sangat sedikit yang menanam tanaman serbaguna ini, kalau dilihat padahal tanaman ini sangat memiliki potensi yang bagus untuk di gunakan pada sektor apapapun, mulai dari buah hingga batangnya,” Tutupnya.

Camat Sei Beduk Ghufron, SE., Memaparkan, melihat potensi ini tentu pemerintah kota Batam akan sangat terbuka dengan apa yang akan di lakukan oleh para pelaku usaha apalagi untuk membantu para nelayan

“Kami sangat terbuka dengan pihak manapun, apalagi untuk memajukan ekonomi kerakyatan, tentu ini merupakan hal positif bagi para nelayan,” imbuhnya.

Sementara itu tokoh masyarakat Bagan, Ramadan sekaligus pelaku usaha budidaya kepiting tersebut, mengatakan, para pelaku usaha di Bagan mengucapkan banyak terimaksih atas ilmu serta kesempatan yang telah di berikan oleh kadin Kepri

“Kami mengucapkan terimakasih atas kesempatan serta ilmu yang di berikan oleh kadin dalam memajukan budidaya Kepiting tersebut, sebab selama ini memang ada beberapa kendala yang telah kita hadapi, semoga dengan dorongan dari kadin kita bisa menjamah pasar nasional dan internasional,” Ujarnya.

(Haykal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *