Polri Apps
banner 728x90

Resmi Pimpin BPC HIPMI Kota Batam, Louis Loi Targetkan Entrepeneur Muda dan Kreatif

berita terkini batam
(Foto: Owntalk)

Batam, Owntalk.co.id – Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Batam mengadakan musyawarah Cabang (Muscab) Periode 2020-2023, kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Travelodge, Sabtu (30/01/2021).

Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Kota Batam berganti kepengurusannya, BPC HIPMI yang sebelumnya di pimpin oleh Sendy Sinnay berganti, kini di bawah pimpinan Louis Loi BPC HIPMI Kota Batam akan meneruskan program kerja yang berjalan serta menambahkan beberapa target baru kedepannya.

Ketua BPC HIPMI Kota Batam Sendy Sinnay memaparkan, rencananya muscab akan di gelar pada tahun 2020 namun karena pandemi kegiatan tersebut harus diundur.

“Sebenarnya kita berencana untuk mengadakan muscab ini pada tahun lalu, namun berhubung kondisi pandemi maka di undur hingg hari ini,” ungkapnya.

Sendy juga mengatakan, semoga dengan terpilihnya ketua baru HIPMI bisa semakin membangkitkan gairah Entrepeneur baru di bidangnya, sebab pengusaha muda merupakan pilar ekonomi Bangsa

“Kita berharap nantinya di bawah kepemimpinan yang baru Hipmi bisa melahirkan para entrepeneur muda yang kreatif dalam sektor perekonomian,” jelasnya.

Hal senada juga di ungkapkan oleh ketua BPD HIPMI Kepri Huzeir Zul, memaparkan, pihaknya berharap kepengurusan baru ini bisa meneruskan program kerja yang ada, selain itu juga semoga bisa lebih kreatif dari yang sebelumnya.

“Kami berharap para pengurus baru nantinya bisa melanjutkan program yang telah berjalan, dan menuangkan ide terbaru di dunia usaha, serta dapat merangkul para pengusaha muda yang baru terjun ke dunia Entrepreneur,” katanya.

Saat ini BPC HIPMI Kota Batam Periode 2020-2023 resmi di pimpin oleh Louis Loi, ia mengatakan siap bersinergi dengan seluruh stakeholder dan melahirkan para Entrepreneur muda serta kreatif.

(Haykal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *