Syahbandar Dabo Singkep Berikan Bantuan Sembako untuk Korban Kapal KM Melati

Capt Rendra (tengah) bersama awak kapal KM Melati.

Lingga, Owntalk.co.id – Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Dabo Singkep menyalurkan bantuan sembako kepada para awak KM Melati yang mengalami musibah kapal pecah di perairan Lingga. Bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian terhadap korban yang hingga kini masih berlindung di sekitar Pulau Lingga akibat cuaca buruk.

Dengan menggunakan kapal cepat milik KPLP KNP.5164 yang dinahkodai Capt. Rendra, menuju ke lokasi tempat kejadian membantu proses evakuasi korban.

Kepala Syahbandar Dabo Singkep, Mahyudin, melalui Capt. Rendra, mengatakan bahwa Syabandar Dabo tidak hanya memberikan upaya bantuan keselamatan tetapi juga sembako kepada korban KM Melati.

“Enam awak kapal berhasil dievakuasi dan dibawa ke Dabo Singkep untuk penanganan lebih lanjut. Selain membantu dalam upaya penyelamatan, kami juga turut memberikan bantuan sembako kepada enam awak kapal,” ujar Capt. Rendra, kepada Owntalk.co.id, Kamis (30/01/2025).

Kejadian bermula ketika KM Melati mengalami kebocoran saat berlayar dari Tanjung Pinang menuju Berau, Kalimantan.

Kebocoran terjadi di bagian bawah mesin akibat papan yang retak, diperparah dengan kondisi cuaca ekstrem.

Seluruh awak kapal berusaha mengatasi masuknya air, namun upaya mereka tidak berhasil. Akhirnya, mereka meminta bantuan dengan kode senter kepada kapal yang melintas.

Beruntung, kapal TB Bintan Kharisma 6 menemukan KM Melati dan melihat enam awak kapal tersebut mengapung di perairan Lingga. Kapal TB Bintan Kharisma 6 segera membantu dan menyelamatkan seluruh korban. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Dalam upaya penyelamatan, SROP Dabo berkoordinasi dengan berbagai instansi, termasuk, UPP Senayang, UPP Dabo Singkep, VTS Batam (Disnav TPI), Polair Dabo Singkep Basarnas Penuba.

Pihak terkait terus memantau situasi dan berkoordinasi untuk menentukan langkah selanjutnya terkait nasib KM Melati serta memastikan keselamatan seluruh awak kapal.

Exit mobile version