Polri Apps
banner 728x90

Hendrijon Terpilih Aklamasi Pimpin IKROHIL 2022-2027

Batam, Owntalk.co.id – Ikatan Keluarga Rokan Hilir (IKROHIL) menggelar Musyawarah Besar ke-V untuk menentukan ketua baru menggantikan Makmur AT dan Edi Suryawan yang telah habis masa jabatan.

Dalam Musyawarah Besar itu, Hendrijon terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketua IKROHIL untuk periode 2022-2027 di ballroom PIH Hotel, Rabu, (13/7).

Sejak berlangsung pembahasan-pembahasan menjelang pemilihan Ketua Umum pada Mubes V Ikrohil, suasana sidang berlangsung aman, Mulai dari pembahasan tatib hingga penetapan Hendrijon sebagai ketua terpilih.

Hendri dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas dukungan masyarakat asal Rohil yang telah memberikan amanah untuk dirinya memimpin paguyuban warga yang berasal dari 18 kecamatan di Rokan Hilir.

“Saya selaku ketua umum terpilih untuk periode tahun 2022 sampai dengan tahun 2027, ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pengurus dan anggota Ikrohil yang telah me amanahkan saya untuk melanjutkan estapet Kepemimpinan ketua Umum ikrohil dari Bapak Makmur AT,” kata Hendrijon dalam sambutannya.

Dia berharap, paska pelantikan nantinya, bagi warga yang masuk dalam kepengurusan atau tidak tetap memberikan kontribusi yang aktif untuk kemajuan dan kesolidan warga Ikrohil Hendrijon juga meminta agar para sesepuh di IKROHIL tidak sungkan untuk memberikan tunjuk ajar kepada para pengurus nantinya.

Bak Kato pepatah indo dai manusio ko yang sempurna, kesempurnaan hanyalah milik Allah SWT (tidak ada manusia yang sampurna, kesempurnaan hanyalah milik Allah,” kata dia

Hendrijon, menyebut kedepannya akan memperkuat jalinan silaturahmi sesama warga Rohil yang ada di Batam, melestarikan adat budaya Rohil hingga mengadakan kerjasama dengan berbagai pihak agar Ikrohil makin maju.

Hadir dalam musyawarah besar itu, tokoh tokoh dari Rohil , Dr H Zulkarnain, S.ag., MH, Boeralimar dan tokoh-tokoh lainnya.