Batam  

Baksos di Bengkong, Iman Sutiawan Terima Keluhan Soal Banjir Hingga Pembangunan Masjid

Ketua DPRD Kepri Iman Sutiawan berfoto bersama masyarakat Bengkong

Batam, Owntalk.co.id – Ketua DPD Partai Gerindra Kepri Iman Sutiawan kembali menggelar Bakti Sosial (Baksos). Kali Ini, Iman bersama tim datang ke Wilayah Bengkong untuk menyalurkan Ratusan Paket Sembako. Agenda tersebut berlangsung pada, Jumat (25/10/2025) malam.

Dalam kegiatan baksos tersebut, Ketua DPRD Kepri juga menerima keluhan dari masyarakat terkait pembangunan Masjid, lalu persoalan UWTO dan Penanganan Banjir.

Iman Sutiawan menuturkan, kalau soal penanganan banjir, pihaknya yakin pemerintah saat ini juga fokus untuk mencari solusi dalam mengatasi hal tersebut. Jadi masyarakat juga harus mendukung agar pemerintah dapat menyelesaikan hal tersebut.

“Untuk baniir, kami yakin tidak ada yang salah dengan pengelolaanya, karena pak Amsakar dan buk Li claudia saat ini sedang fokus untuk mengatasi titik wilayah banjir di kota Batam. Jadi kita harus bersabar dan kita yakin hal itu akan selesai,” ungkapnya.

Ketua DPRD Kepri Iman Sutiawan saat memberikan bantuan paket sembako

Lanjut Iman, untuk persoalan UWTO sebaiknya Tokoh Masyarakat, RW, RT dan lurah membentuk tim kecil. Setelah itu, pihaknya akan mencoba menjembatani dengan Kepala BP dan Wakil Kepala BP Batam.

“Kalau untuk UWTO nanti akan saya coba jembatani dengan Kepala BP Batam dan Wakil Kepala BP Batam. Namun, saat ini sebaiknya Pak RW, RT, pak Lurah dan Camat memebentuk tim kecil untuk menyelesaikan persoalan ini. Sehingga nantinya dapat mencari solusi terbaik untuk masyarakat,” jelasnya.

Iman menambahkan, soal pembangunan Masjid pihaknya tidak hanya membantu pembangunan di daerah dapilnya saja. Melainkan di luar dapil juga sudah banyak masjid dan pesantren yang di bantu.

“Untuk masjid, Inshaallah akan kita bantu pembangunannya. Karena sebelumnya, saya juga sudah membantu pembangunan masjid dan pesantren walaupun diluar Dapil,” pungkasnya.

Exit mobile version