Batam, Owntalk.co.id – Pekan Gastronomi Prancis bertema Le Goût de France – Cita Rasa Prancis, J’adore! akan digelar di Indonesia dari tanggal 1 hingga 13 Oktober 2024. Acara ini, yang diprakarsai oleh Kedutaan Besar Prancis dan Institut Français d’Indonésie (IFI), bertujuan menampilkan kekayaan warisan kuliner Prancis melalui berbagai kegiatan menarik di sejumlah kota besar seperti Jakarta, Bandung, Bali, Surabaya, dan Yogyakarta.
Serangkaian acara mulai dari lokakarya, demonstrasi memasak, pemutaran film, hingga diskusi akan memeriahkan perhelatan tersebut.
Tak ketinggalan, Kota Batam juga ikut ambil bagian dalam perayaan kuliner ini melalui partisipasi beberapa restoran ternama. Di antaranya, Swiss-Café™ Restaurant di lobi Swiss-Belhotel Harbour Bay, Swiss-Bistro™ di Swiss-Belinn Baloi, dan Citruz Kitchen & Bar™ di Zest Harbour Bay.
Ketiga restoran tersebut akan menyajikan hidangan khas Prancis dalam menu spesial bertajuk Menu à la Française, yang siap memanjakan lidah para pecinta kuliner.
Dalam menu ini, pengunjung akan dimanjakan dengan Oeufs Mimosa (telur mimosa) sebagai hidangan pembuka, diikuti dengan Filet de Boeuf Sauce au Poivre (fillet daging sapi dengan saus lada) sebagai hidangan utama.
Sebagai penutup yang manis, disajikan Crêpes klasik khas Prancis. Set menu yang elegan ini dapat dinikmati setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 23.00 WIB di ketiga restoran dengan harga sangat terjangkau, yakni hanya Rp200.000 net per orang.
Dengan kehadiran Pekan Gastronomi Prancis di Batam, pencinta kuliner di kota ini tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan autentisitas cita rasa Prancis.
Ini merupakan kesempatan sempurna bagi mereka yang ingin merasakan kelezatan hidangan Prancis, serta mengenal lebih dalam tentang budaya kuliner negeri tersebut.
Selain itu, promosi ini sangat cocok bagi mereka yang rindu dengan masakan Prancis atau ingin menjamu tamu dari luar negeri dengan suasana berbeda.
Jangan lewatkan kesempatan istimewa ini dan segera lakukan reservasi dengan menghubungi Swiss-Belhotel Batam di nomor telepon 0811-7555-533, Instagram @swissbelhotelharbourbaybatam, atau melalui e-mail di prmbatam@swiss-belhotel.com.
Dengan begitu banyak pilihan kuliner, Pekan Gastronomi Prancis menjadi acara yang tak boleh dilewatkan bagi pecinta masakan dan budaya Prancis di Batam.