Berita  

Pria Indramayu Makan 70 Paku Usai Disakiti Perempuan

Hasil rontgen Slamet. (Dok; Kumparan.com)

Jakarta, Owntalk.co.id – Indramayu kembali dihebohkan oleh tingkah pria bernama Slamet Hidayat (22 tahun), yang terpaksa menjalani operasi setelah menelan 70 paku.

Kisahnya mencuat setelah ia mengaku melakukan hal tersebut karena disakiti seorang perempuan.

“Slamet bisa berkomunikasi dan menyebutkan bahwa dia sedang melakukan ritual karena sakit hati kepada seorang perempuan,” kata Atang Riko, Kabag Kesra Pemda Indramayu, Rabu (26/6), usai membesuk Slamet di RSUD Indramayu.

Keluarga Slamet menceritakan bahwa ia mengalami depresi atau gangguan jiwa sejak satu tahun lalu, setelah pulang ke rumah usai mempelajari ilmu kebatinan.

Depresi inilah yang membuatnya mulai memakan jarum dan kini beralih ke paku.

“Depresi ini terjadi sejak Slamet pulang ke rumah usai mempelajari ilmu kebatinan,” ujar Atang. Sayangnya, keluarga hanya sempat membawanya berobat ke dokter jiwa sekali, sebelum akhirnya hanya diawasi oleh keluarga karena keterbatasan biaya.

Pemda Indramayu pun memberikan bantuan kepada keluarga Slamet untuk meringankan beban mereka.

70 paku yang dikeluarkan dari perut Slamet Dok Kumparancom

Adik Slamet, Cintia, menambahkan bahwa gangguan jiwa yang dialami kakaknya disebabkan oleh konsumsi obat-obatan yang berlebihan hingga overdosis, yang membuatnya berhalusinasi dan memakan paku.

“Awalnya karena terlalu banyak makan obat hingga overdosis, jadi halusinasinya setengah sadar dan makan paku,” ujar Cintia pada Selasa (25/6).

Menurutnya, Slamet telah makan paku dan jarum selama setahun terakhir, yang sering kali ketahuan oleh ibu dan kakaknya.

Hingga saat ini, Slamet masih menjalani perawatan di RSUD Indramayu pasca operasi pengangkatan 70 paku yang bersarang di lambungnya.

Pemda Indramayu terus memantau perkembangan kesehatannya, berharap Slamet segera pulih dan mendapatkan penanganan medis yang tepat untuk gangguan jiwanya.

Exit mobile version