Turnamen Sepak Bola Dusun I Limbung Cup VI Bersama Rudi Telah Memasuki Babak 16 Besar

Kepala Desa Bukit Harapan, Jufri S.IP.

Lingga, Owntalk.co.id – Turnamen Sepak Bola Dusun I Limbung Cup VI, yang diselenggarakan bersama H. Muhammad Rudi, telah mencapai babak 16 Besar. Jufri S.IP, selaku Kepala Desa Bukit Harapan dan penanggung jawab turnamen ini, memberikan keterangan kepada awak media.

Dalam putaran ketiga ini, turnamen semakin menarik dan berkelas, karena setiap klub peserta menampilkan pemain terbaiknya untuk berusaha melaju ke babak 8 Besar.

“Kami, sebagai Kepala Desa, akan memberikan perhatian maksimal dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban sepanjang turnamen ini. Selain itu, panitia akan menyediakan fasilitas terbaik bagi penonton dan peserta pertandingan,” ujar Jufri.

Turnamen Sepak Bola Dusun 1 Limbung Bersama H. Muhammad Rudi diikuti oleh 64 tim, dan saat ini tersisa 16 tim yang akan bersaing memperebutkan tiket ke babak 8 Besar.

Ketua Panitia, Darwis, menyampaikan, “Turnamen Dusun 1 Limbung Bersama Rudi tahun ini mendapat sambutan positif dari masyarakat sekitar. Suporter dari tim kesayangan berbondong-bondong datang untuk menyaksikan Turnamen Dusun 1 Limbung Cup VI bersama H. Muhammad Rudi. Pertandingan pada putaran ketiga semakin seru dan menarik perhatian penonton untuk datang dan menyaksikannya secara langsung. Kami berharap permainan yang bagus terjadi dalam putaran 16 ini, menjadi tontonan yang seru bagi para suporter.” ucap Darwis.

Terakhir, kami mengucapkan selamat kepada tim-tim yang berhasil melaju ke babak 16 Besar, dan tetap semangat bagi tim yang belum berhasil masuk ke putaran selanjutnya. Sampai jumpa di Turnamen Dsl Cup VI bersama Rudi tahun depan.

Exit mobile version