Batam, Owntalk.co.id – Politeknik Negeri Batam (PoliBatam) kini memiliki jurusan Manufacture of Electronics atau pembuatan chip. Prodi tersebut, merupakan satu-satunya jurusan yang ada di Indonesia untuk membuat komponen chip untuk semua barang-barang elektronik termasuk untuk mobil listrik.
“Kami ada jurusan Manufacture of Electronics. Jurusan ini satu-satu di Indonesia yang ada hanya di politeknik negeri Batam saja,” kata Direktur Politeknik Negeri Batam, Uuf Bragjawidagda, Senin, 26 September 2022, saat awak media Tour Politeknik Negeri Batam.
Chip digunakan untuk semua komponen elektronik yang ada saat ini, seperti, handphone, mesin cuci, kulkas, komputer, satelit dan bahkan satu unit mobil listrik menggunakan hingga 2000 chip didalamnya.
“Selama kita masih bergerak di situlah ada chip, dan Indonesia adalah pasar yang besar. Apakah kita akan hanya sebagai pasar saja, atau juga ikut bermain untuk memproduksi chip,” ujarnya.
Dibuatnya jurusan Manufacture of Electronics di Politeknik Negeri Batam, salah satunya ialah, Batam merupakan salah satu daerah industri di Indonesia. Sehingga, beberapa perusahaan telah melakukan kerjasama untuk pembuatan chip.
“Kita bersyukur Batam daerah industri, beberapa perusahaan seperti infinio excellita dan yang lain sebagainya sudah memesan chip sama kami. Maka dari itu, kami mempersiapkan sumber daya manusianya (SDM),” ujarnya.
Bahkan, kata Uuf, beberapa mahasiswa dan mahasiswi jurusan Manufacture of Electronics ini, telah magang di luar negeri ke Hungaria. Saat ini, jurusan tersebut sangat menjanjikan untuk dunia kerja kedepan.
“Beberapa mahasiswa kami sudah magang di Hungaria dan bahkan mereka juga mendapatkan fasilitas, termasuk uang saku,” ungkapnya.
Selain jurusan Manufacture of Electronics, Politeknik Negeri Batam juga memiliki jurusan lainnya yang tentu mendukung industri di Batam, seperti industri pesawat terbang, animasi, robotik dan lain sebagainya.
“Memang kita beruntung, industri di Batam sangat lengkap. Artinya, setiap mahasiswa yang telah lulus dari sini, bisa langsung bekerja sesuai dengan jurusannya,” ucapnya.
“Untuk jurusan pesawat, kami punya hanggar dan juga pesawatnya, animasi kami juga sudah memproduksi film katun animasi. Robotik juga kami sering mengikuti kontes dan pernah menjuarai dan sekarang mahasiswa kami lagi persiapan untuk mengikuti lomba lagi. Dan masih banyak lagi unggulan jurusan lainnya,” paparnya.
Untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa, pihak kampus memberikan pola pembelajaran berbeda. Artinya, semuanya berpusat ke mahasiswa dan mereka harus lebih aktif.
“Mereka di semester pertama saja yang kita kasih pembelajaran di dalam kelas, selanjutnya mereka lebih banyak mengerjakan proyek mereka. Seperti salah satu perusahaan di Batam seperti Sumitomo, merekalah yang mengerjakan projects nya,” ungkapnya.(*)