Tekno  

RIP Google Chrome 2008 – 2022

Google Chrome termasuk salah satu browser pilihan bagi para pengguna Windows serta Apple, dari kalangan PC, laptop, hingga smartphone dan tablet. Hal ini dikarenakan akses situs yang lebih cepat, extention yang lebih lengkap, hingga sudah terintegrasi dengan Google sebagai salah satu situs pencarian terbesar di dunia.

Masih banyak pengguna di dunia yang menggunakan Windows 7. (Foto: CMIT Solutions)
Meski dengan kekurangan seperti memakan memori hingga prosesor yang berlebihan, alternatif untuk Google Chrome bisa meminimalisasi kekurangan tersebut, di antaranya Mozilla Firefox, Safari, Microsoft Edge, dan juga Opera.

“Setelah melawan situasi ini, dan mengumpulkan masukkan dari para pelanggan kami, Chrome tetap akan mendukung Windows 7 hingga 15 Januari 2022. Ini sudah kita perpanjang selama enam bulan sebelum rencana awal kita 15 Juli 2021,” ujar Max Christoff, Engineering Director Chrome.