Polri Apps
banner 728x90
Batam  

Berusia 76 Tahun, Marinir 10/SBY Gelar Fun Games Dengan Seluruh Stakeholder Kota Batam

Batam, Owntalk.co.id – Dalam rangka memoeringati hari ulang tahun (HUT) Korps Marinir Ke-76. Pemerintah Kota (Pemko) Batam dan TNI-Polri melaksanakan kegiatan bersama di Taman Danau, Sekupang, Kamis (18/11/2021).

Kegiatan tersebut bertema, Sinergitas antar instansi Pemko Batam dan Tni-Polri untuk mewujudkan Batam sebagai bandar dunia Madani yang berdaya saing, maju, sejahtera, dan bermartabat. Agenda tersebut dihadiri oleh Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam, Nuryanto.

Danyonif Marinir 10/SBY, Letnan Kolonel (Letkol) Iwan Prang menuturkan, saat ini pihaknya beserta prajurit Batalyon Infanteri 10 Marinir/SBY melaksanakan perlombaan dan bersih-bersih Danau Sekupang ini.

“kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk mendukung visi dan misi Korps Marinir dalam meyakinkan pengabdian kepada Ibu Pertiwi untuk Indonesia tangguh dan Indonesia tumbuh. Untuk itu, di Taman Danau Sekupang ini, kita akan melakukan kegiatan bersih-bersih setelah acara selesai. Sebab, lokasi ini dibuka untuk masyarakat umum agar bisa menikmati indahnya danau ini,” ungkapnya.

Lanjut Danyonif, karena Batalyon Infanteri 10 adalah satuan tempur sebagai bagian komplimen kepada kemampuan taktis, teknis, dan operasional. Pihaknya juga melaksanakan fungsi yang humanis agar dapat mendukung masyarakat dan pemerintah setempat.

“Bentuk utamanya adalah, kita menunjukkan bagaimana Marinir berinteraksi dan berintegrasi dengan Pemerintah dan institusi Polri yang lain dan kita fokus untuk menjadikan taman danau ini menjadi potensi wilayah,” jelasnya.

Danyonif juga mengatakan, Sebelumnya di danau ini kita melakukan penataan terlebih dahulu agar bisa dialihkan fungsinya untuk masyarakat banyak.

“Dan hari ini juga kita dari TNI-Polri melaksanakan segala bentuk kegiatan, seperti perlombaan dan melaksanakan bersih-bersih disekitar area danau ini,” tuturnya.

Danyonif menambahkan, pihaknya juga berterimakasih atas bimbingan dan arahan dari Walikota Batam H Muhammad Rudi beserta instansi lainnya.

“Semoga aset di wilayah Sekupang bisa terjaga dan bisa memaksimalkan pencapaian visi-misi Pemko Batam untuk kemajuan kesejahteraan bersama,” tutupnya.

Setelah agenda seremonial selesai kegiatan tersebut dilanjutkan dengan lomba dayung sampan. Kegiatan itu diikuti dari berbagai instansi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Batam baik dari satuan TNI dan Polri, di antaranya Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI), Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri), Batalyon Infanteri (Yonif) Raider Khusus (RK) 136/Tuah Sakti (TS), Imigrasi, Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Hang Nadim, Badan Pengusahaan (BP) Batam, Yonif Marinir 10/SBY, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Batam, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Barelang dan Direktorat Pengamanan (Ditpam) BP Batam. (Haykal)