Inovasi Teknologi Jadi Otak Pemulihan Ekonomi

Inovasi jadi otak kebangkitan Ekonomi
Jokowi Optimi 2021 Momentum Indonesia Jadi Negara Maju (Foto: Owntalk)

BPPT juga telah mengembangkan produk-produk suplemen kesehatan seperti herbal, imunistimulan, black garlic, beta glukan, serta biskuit yang diperkaya dengan vitamin dan mineral.

Beberapa kegiatan BPPT di bidang pangan telah dan terus dilanjutkan adalah inovasi pangan untuk mengurangi risiko stunting seperti abon telur purula, biskuneo, beras sago, beras singkong, dan mie sagu.

Teknologi di bidang pangan lainnya guna meningkatkan produktivitas dan optimasi teknologi produksi di bidang pertanian, perikanan, dan peternakan melalui penggunaan agrobioteknologi, smart farming, dan teknologi-teknologi terkini di bidang pertanian. Inovasi tersebut untuk mewujudkan produk-produk hasil pertanian dalam jumlah yang cukup, berkualitas dan berkelanjutan.

Sejauh ini, BPPT terus meningkatkan kolaborasi dan sinergi dengan institusi dan stakeholder lain termasuk industri dalam rangka memperkuat eksosistem inovasi guna mempercepat penguasaan teknologi dan proses hilirisasi dari produk inovasi yang dikembangkan.

Penguatan inovasi tersebut tentunya didukung oleh insentif bagi para peneliti maupun kalangan industri. Kalangan kementerian/lembaga serta BUMN juga sudah didorong agar memakai produk-produk inovasi buatan anak bangsa. (***)

Exit mobile version