Paris Saint-German (PSG) Taklukan Barcelona Dengan Skor 4-1.

berita terkini batam
(Foto: Owntalk)

Jakarta, Owntalk.co.id – Paris Saint-German (PSG) rayakan kemenangannya usai kalahkan Barcelona di leg pertama 16 besar Liga Champions dengan skor 4-1 pada Rabu (17/2/2021). Yang diadakan di Camp Nou.

Kylian Mbappe menjadi bintang dalam pertandingan melawan Barcelona ini dengan mencetak tiga gol (hattrick) ke gawang lawan.

Mbappe berhasil mencetakkan ketiga golnya ke gawang lawan pada menit ke-32, 65′ dan 85. Selain Embappe terdapat juga satu gol yang di cetak oleh Moise Kean pada menit ke 70.

Barcelona juga sempat memimpin di awal pertandingan dengan skor 1-0 yang dicetak oleh Lionel Messi pada menit ke-27 melalui sepakan penalti.

Kebobolan empat gol kegawang Barcelona, membuat peluang Barcelona untuk lolos ke babak perempat final begitu tipis. Hal ini membuat mereka diharuskan untuk menang dengan selisih minimal 4 gol di leg kedua yang bertempat di kandang PSG yakni di Stadion Parc des Princes.

Ini merupakan hal sulit yang harus dilakukan Barcelona agar dapat lolos ke babak perempat final. Namun ini juga tidaklah mustahil, mengingat Barcelona juga pernah melakukan comeback terhadap lawan yang sama pada musim 2016/2017.

Saat itu barcelona dikalahkan pada leg pertama dengan skor 0-4 dan dimenangkan kembali pada leg kedua dengan skor 6-1. Kejadian ini dikenang dengan momen La Remontaba.

Saat ini pun kondisi tim Barcelona sedang dalam tahap perkembangan dikarenakan terdapatnya sejumlah pemain yang bisa dibilang masih muda di tim utamanya.

Barcelona memang menampilkan permainan yang buruk pada pertandingan ini, namun mereka tetap akan menuju ke Paris dan tetap mencoba untuk menang.

Selain itu, hasil pertandingan dengan skor 4-1 tersebut, membuat PSG memiliki modal bagus menjelang leg kedua yang akan diadakan di Stadion Parc des Princes.

(Jul)

Exit mobile version