Sri Mulyani Pangkas Anggaran Polri dan TNI

berita terkini batam
Karikatur Sri Mulyani Pangkas Anggaran TNI dan Polri (Foto: Owntalk)

Jakarta, Owntalk.co.id – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indarwati memangkas anggaran TNI dan Polri tahun 2021. Hal tersebut menjadi kebijakan refocusing dan realokasi anggaran untuk penanganan pandemi Covid-19.

Sri mengatakan bahwa anggaran yang dihemat tidak mengorbankan pos-pos prioritas, baik dilingkungan Polri dan TNI.

“Kalau kita lihat dari Kemenhan dan TNI yang perlu melakukan refocusing dilakukan terutama untuk belanja-belanja yang memang bisa dilakukan atau dikurangi, di luar belanja pegawai dan belanja barang operasional yang tidak boleh di refocusing atau direalokasi karena ini adalah yang merupakan prioritas.” ujar Sri pada saat Rapat Pimpinan TNI-Polri (15/2/2021).

Dodi

Exit mobile version