Batam, owntalk.co.id – Situasi Covid 19 seperti saat ini menyebabkan banyak masyarakat yang terdampak secara sosial dan ekonomi. Selain banyak pekerja yang dirumahkan ataupun di PHK, tidak sedikit mereka yang tidak lagi bisa menjalankan mata pencahariannya bagi memenuhi kebutuhan dasarnya.
Lang Nadim sebagai sebuah Lembaga Swadaya Masyarakat yang merupakan Unit Reaksi Cepat (URC) dari Yayasan Amanah Warisan Kesultanan Riau Lingga (YAWKRL) melaksanakan kegiatan Berbagi Kasih Peduli Anak Yatim (Berkah PAY) yang dilaksanakan sebagai bentuk keperdulian Lang Nadim terhadap dampak sosial yang ditimbulkan dari pandemic Covid 19 khususnya di Kota Batam.
Kegiatan sosial itu dilaksanakan pada tanggal 19 April yang lalu.
Lang Nadim telah mendistribusikan bantuan dalam bentuk paket sembako dari hasil donasi yang dihimpun dari anggota Lang Nadim, maupun dari donatur serta simpatisan dari dalam negeri maupun luar seperti Malaysia dan Singapura yang punya keperdulian terhadap mereka yang terdampak dari Covid 19 yaitu dari kalangan Keluarga Anak Yatim di Kota Batam.
Ketua Lang Nadim Amuri, SE., MH menyatakan bahwa, kegiatan pembagian sembako yang pertama di masa pandemic Covid 19 ini telah dapat menyalurkan sebanyak 120 Paket Sembako, yang disalurkan ke masyarakat kategori keluarga Anak Yatim di Kelurahan Pelunggut Kecamatan Sagulung sebanyak 95 paket, dan ke Kelurahan Tanjungpiayu 25 Paket.
Amuri menyadari bahwa masih banyak yang membutuhkan bantuan ini, namun karena donasi yang diterima masih terbatas, maka akan dilanjutkan kembali untuk periode berikutnya dengan menyasar pada Keluarga Anak Yatim di Kelurahan lainnya. Endri Sanopaka selaku Ketua Yayasan memberikan apresiasi atas apa yang dilaksanakan oleh Lang Nadim dan berharap dapat terus dilaksanakan agar dapat mengurangkan beban kesulitan yang dialami oleh Keluarga Anak Yatim.
Kegiatan Berkah PAY ini mendapatkan sambutan yang hangat dari pihak penerima yang memang merasa sangat membutuhkan bantuan tersebut disaat situasi seperti sekarang, dimana mereka sangat kesulitan untuk memperoleh penghasilan karena terpaksa harus tetap berada dirumah sebagaimana himbauan pemerintah agar penyebaran Covid 19 bisa diputus.
Begitu juga dengan pihak donatur serta anggota Lang Nadim dan Yayasan Amanah Warisan Kesultanan Riau Lingga saat ini juga telah membuka kembali pengumpulan donasi bagi program Berkah PAY Jilid Kedua. Kepada para donatur yang ingin ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini dapat mengirimkan donasinya ke Rek Lang Nadim Berbagi Kasih : Bank Riau Kepri Syariah 8212122759 a.n. Muhammad Slamet Triady atau dapat menghubungi no kontak 0812-7799-971 untuk konfirmasi donasi yang telah diberikan. Lang Nadim menyampaikan laporan pertanggungjawaban atas penggunaan donasi yang diterima melalui laman web https://bit.ly/langnadim sebagai bentuk transparansi dari pelaksanaan program Berkah PAY. (Rilis)