Polri Apps
banner 728x90

Melayu Raya Ikuti Pengarakan Bendera Merah Putih 100 Meter Jelang Peringatan Sumpah Pemuda

berita terkini batam
(foto: owntalk)

Batam, owntalk.co.id – TNI-Polri bersama Pemerintah Kabupaten Bintan dan Melayu Raya menggalang massa untuk mengarak bendera merah putih berukuran 100 meter dari Pelabuhan ASDP Tanjung Uban hingga ke Gedung Nasional Tanjunguban, Kecamatan Bintan Utara. Sabtu, (26/10).

Pengarakkan itu melibatkan ribuan masyarakat setempat untuk memperingati 91 Tahun Sumpah Pemuda.

Zaky sekretaris ll Perhimpunan Melayu Raya Bintan mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilepas oleh Kafhasarkan Mentigi Tanjunguban, Kolonel Mulyatna dan diikuti Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang, Kasdim 0315 Bintan Lekol Horas, Dansatrad 213 Bintan Mayor Hari Eka, Danramil 01 Binut Kapten Prabowo. 

Dirinya mengungkapkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat dan pemuda yang mengikuti arak-arakkan itu. 

“ Ribuan masyarakat antusias mengikuti kegiatan ini.” Kata dia pada owntalk.co.id 

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa kegiatan tersebut sangat baik digelar untuk membangun rasa nasionalisme masyarakat terkhusus pemuda.

“ Kegiatan ini adalah bentuk upaya  kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia. Sumpah tersebut menjadi torehan sejarah sendiri dalam pergerakan kemerdekaan Indonesia.” Kata dia 

Lebih lanjut, Zaky pun berharap kegiatan serupa dapat dilakukan dikota-kota lainnya di Indonesia.

“ Kegiatan-kegiatan yang membangun nasionalisme pemuda seperti ini harus juga dilakukan di daerah-daerah lain untuk membakar semangat para pemuda peduli dan cinta pada Indonesia.” Tutupnya.

Dalam kegiatan itu, panitia juga membagikan doorprize untuk masyarakat yang beruntung. (Ack)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *