Kernet Tusuk Sopir Truk Karna Sering Mengungkit Masalah Pekerjaan

berita terkini batam
Ilustrasi penusukan (foto: owntalk)

Pontianak, Owntalk.co.id – Ditusuk oleh kernetnya sendiri, korban bernama Riyan Setiawan (24), berprofesi sebagai sopir truk di Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar).

Kejadian penusukan di Work Shop KBM Jalan Karet, Kelurahan Sungai Beliung, Kecamatan Pontianak Barat, Senin (22/6) sekitar pukul 18.30 WIB. Pelaku menusuk korban di bagian perut hingga usus korban terurai keluar , korban langsung dilarikan ke rumah sakit.

Pelaku penusukan tersebut bernama Adiansyah alias Adi (27), kernet truk.

“Karena sakit hati kernet ini menusuk sopirnya gara-gara ucapan sopir yang mengatakan, ‘Kamu kerja di sini saya yang masukkan.’ Langsung kernet menusuk korban hingga bagian perut kanan alami luka dan ususnya keluar,” kata Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto kepada wartawan, Selasa (23/6).

Pelaku menusuk pinggang sebelah kanan korban tidak hanya sekali, jelas eko.

“Pelaku dijerat Pasal 351 KHUP tentang penganiayaan berat dengan hukuman di atas lima tahun penjara,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *