banner 728x90

Bupati Karimun: Apabila Dalam 2 Hari Kasus Covid Menurun, Akses Ekonomi kembali Dibuka

Karimun, Owntalk.co.id – Bupati Karimun Aunur Rapiq mengelar Rapat bersama Gubenur Kepri, Kapolres, Dandim, Danlanal, Forkopinda dan Tim Gugus tugas Covid-19 secara virtual di Malpores Karimun, Kamis (03/06/2021).

Bupati Karimun Aunur Rapiq mengatakan, data yang kita update pada tanggal 3 Juni hari ini untuk jumlah yang terkonfirmasi sebanyak 1.386, untuk yang sembuh 970, kemudian yang meninggal ada 36, yang dirawat ada 380 orang.

“Persentasenya yang sembuh mencapai 70 %, untuk meninggal 2,6 %, dan yang dirawat 27,4% itu kita laporkan kepada Provinsi,” katanya

Lanjut Rapiq kita masih melakukan pembatasan-pembatasan kegiatan masyarakat. Kalau dalam 2 hari ini terjadi penurunan kita akan membuka askes ekonomi seperti, Rumah Makan, Kedai Kopi, Costal Area dan mungkin Kapasitas tempat duduknya 50%.

“Kita lihat dalam 2 hari ini terjadi tidak penurunan angka kesembuhan dan juga angka penurunan yang terkomfirmasi,” ujarnya

Rapig menambahkan untuk Vaksinasi yang sudah pihaknya lakukan dari data yang harus diperbaiki dan data yang dimiliki dari Provinsi ada 257.000 Penduduk, 165 wajib Vaksin dan yang sudah tervaksinasi ada 18.828 artinya sudah 11,4% dengan vaksin yang kita miliki sekarang ada 1.500 ini yang kita Habiskan.

” Sejalan dengan Vaksinnya exspayet uda kita dapat selesaikan dengan target mencapai 20 – 25 % Masyarakat Karimun bisa dapat menerima Vaksinnya”, tambahnya. (Koko)