Karimun, Owntalk.co.id – Atlet Karate dibawah Naungan FORKI Kabupaten Karimun kembali membanggakan dan sukses meraih prestasi gemilang di ajang Kejuaraan Provinsi FORKI Series I yang diadakan di Kota Batam.
Ajang bergengsi tersebut digelar di Mall Botania 2, Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (KEPRI), dan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 23 hingga 25 Januari 2026. Minggu 25/01/2026.
Sekretaris umum (Sekum) FORKI Kabupaten Karimun Rika Sapitri mengatakan, rasa bangga ditengah keterbatasan finansial para atlet justru menunjukkan torehan prestasi yang sangat membanggakan dan gemilang.
Ia juga menyembutkan FORKI Kabupaten Karimun diperkuat dengan 47 Atlet, untuk di kelas open Meraih 5 medali emas, 3 perak, 16 perunggu. Sedangkan kelas festival 8 emas, 1 perak. Dan total perolehan medali 13 emas, 4 perak, 16 perunggu.
“Hal ini menjadi bukti bahwa kekurangan finalsial bukan penghalang untuk FORKI Karimun meraih prestasi di ajang bergensi ini,” katanya.
Rika juga menjelaskan, bahwa Pelatda Team FORKI Karimun akan tetap dilanjutkan untuk mengikuti Kejuaraan FORKI series 2 yang akan dilaksanakan antara di Karimun atau Bintan yang akan datang.
Ia pun tak lupa mengucapkan terimakasih kepada orang tua atlet sudah memberikan doa dan dukungan, serta para pelatih yang selalu mememberikan motivasi kepada atlet. Baik saat di latihan maupun di pertandingan.
“Semoga kekompakan serta kebersamaan ini akan menjadi kekuatan untuk atlet FORKI Karimun dalam setiap ada Kejuaraan Karate yang kami ikutin,” ujar Sekum FORKI Karimun Rika Sapitri.

