Prabowo Subianto Serukan Gencatan Senjata di Gaza dan Ukraina pada KTT G20 di Brasil

Prabowo Subianto Serukan Gencatan Senjata di Gaza dan Ukraina pada KTT G20 di Brasil.

Brazil, Owntalk.co.id – Di tengah gelaran Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, membawa perhatian dunia ke konflik yang sedang berlangsung di Gaza dan Ukraina. Dalam pidatonya, Prabowo menyerukan gencatan senjata segera di Gaza, di mana kekerasan dan serangan Israel telah berlangsung selama setahun terakhir, menimbulkan korban jiwa yang sangat besar. Data dari Kementerian Kesehatan Gaza menunjukkan bahwa lebih dari 42 ribu orang, mayoritas perempuan dan anak-anak, telah tewas akibat konflik ini.

Gaza dan Perang Ukraina Jadi Perhatian Khusus Dalam forum yang dihadiri para pemimpin negara-negara ekonomi terbesar di dunia, Prabowo menyoroti situasi di Gaza sebagai ancaman serius terhadap perdamaian dan stabilitas global. “Kondisi di Gaza sangat memprihatinkan. Kami di Indonesia mendukung solusi global dan sangat mendesak gencatan senjata segera,” kata Prabowo dalam pidatonya yang disiarkan melalui YouTube Sekretariat Presiden.

Prabowo juga menunjukkan keprihatinan terhadap perang yang berkecamuk di Ukraina selama dua tahun terakhir. Konflik ini, menurutnya, tidak hanya mempengaruhi negara-negara yang terlibat secara langsung, tetapi juga memiliki dampak luas terhadap ekonomi global, rantai pasokan energi, dan ketahanan pangan dunia. “Kami mendesak semua negara anggota G20 untuk menggunakan pengaruh mereka dalam menangani konflik ini dan mendorong terwujudnya perdamaian,” lanjut Prabowo.

Menggunakan Kekuatan Kolektif G20 untuk Perdamaian Sebagai presiden negara besar di Asia Tenggara, Prabowo menekankan pentingnya peran kolektif G20 dalam menyelesaikan konflik global. Ia mendorong negara-negara anggota untuk tidak ragu mengambil langkah nyata guna mendorong perdamaian di wilayah-wilayah yang dilanda konflik. “Janganlah kita ragu untuk melangkah maju dan mendorong pihak-pihak yang terlibat untuk mencapai gencatan senjata,” serunya dengan tegas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *