Batam, Owntalk.co.id – Calon Walikota Batam nomor urut 02, Amsakar Achmad, berjanji akan mengatasi kemacetan di Kota Batam dengan membangun jalan baru yang menghubungkan berbagai kawasan.
Hal ini disampaikannya saat kampanye di Perumahan Griya Piayu Asri (GPA), Kecamatan Sei Beduk, Minggu (10/11/2024) malam.
“Batam butuh jalan baru untuk mengurangi kepadatan di jalan utama,” tegas Amsakar.
“Tim saya sudah mulai menyusun Detail Engineering Design (DED) untuk beberapa jalan alternatif.” imbuhnya.
Baca Juga : Fraksi Gerindra Dorong Pembangunan Sekolah Baru dan Pemberian Makan Siang Gratis
Amsakar mengakui bahwa pembangunan jalan alternatif ini membutuhkan anggaran yang besar. Namun, ia berjanji untuk mewujudkannya secara bertahap dan akan meminta bantuan kepada pemerintah pusat.
Ia yakin pemerintah pusat akan mendukung upaya ini, mengingat dirinya dan pasangannya, Li Claudia Chandra, memiliki jaringan yang kuat di tingkat nasional.
“Dengan pengalaman 27 tahun di pemerintahan kota Batam, saya ingin berbuat lebih banyak untuk menjadikan Batam lebih baik lagi.” ujar Amsakar.
Kehadiran jalan baru diharapkan dapat menjadi solusi untuk mengatasi kemacetan di Batam, yang juga dikenal sebagai Bandar Dunia Madani.
Amsakar percaya bahwa dengan kombinasi kekuatan dan pengalamannya, ia dapat membawa perubahan positif bagi Kota Batam.
Kampanye ini juga dihadiri oleh Nyayang Haris Pratamura, calon Wakil Gubernur Kepri, M. Nur, Ketua Relawan ASLI, serta anggota DPRD Kota Batam, Jimmi Siburian dan Hery Herlangga.