BPS Lingga Lakukan Pemutahiran dan Pencacahan Data Susenas Maret 2024

Petugas BPS Lingga saat melalukan survei pendataan SUSENAS Maret 2024 di Pulau Medang Kecamatan Katang Bidare. (Fikri)

Lingga, Owntalk.co.id – Petugas Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lingga melakukan pemutahiran dan pencacahan data Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2024 di wilayah Desa dan Kelurahan Kabupaten Lingga.

Kepala BPS Kabupaten Lingga, melalui salah satu pengawas petugas pelaksanaan survei susenas maret 2024, Rizky Aji Prasetyo, mengatakan bahwa, kegiatan survei pemutahiran serta pendataan SUSENAS maret 2024 bertujuan untuk menghasilkan berbagai macam indikator dibidang sosial dan ekonomi.

“Pendataannya meliputi pendidikan, kesehatan, pengeluaran rumah tangga, dan lainnya, untuk mengetahui indikator stastistik sosial dan ekonomi terbaru,” Kata Rizky kepada Owntalk.co.id, Kamis, 22/02/2024.

Dijelaskannya, pada setiap blok sensus terdapat sebanyak 10 sampel rumah tangga untuk dilakukan pendataan.

“Secara Nasional, jumlah sampel SUSENAS Maret 2024 terdapat sebanyak 345.000 rumah tangga, akan tetapi untuk di wilayah Kabupaten Lingga terdapat 55 Blok sensus dengan jumlah sampel sebanyak 550,” ungkapnya.

Rizky mengatakan, pelaksanaan SUSENAS tahun 2024 ini mulai berlangsung sejak tanggal 1 Februari lalu hingga 9 maret 2024 nantinya.

“Untuk saat ini, petugas BPS Kabupaten Lingga bersama Mitra Statistik yang ditugaskan sedang melakukan pendataan diberbagai wilayah termasuk salah satunya di Pulau Medang Kecamatan Katang Bidare,”. pungkasnya. (Yud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *