banner 728x90

Suara Prabowo-Gibran Mendominasi di Dapil V, Ketua PAC Gerindra Batu Aji Sampaikan Terimakasih Atas Dukungan Masyarakat

Ketua PAC Partai Gerindra Kota Batam, Harun

Batam, Owntalk.co.id  – Ketua PAC Partai Gerindra Kota Batam, Harun, mengapresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi pada kesuksesan Pemilu 2024 yang berlangsung damai dan aman.

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak, termasuk pihak Kepolisian, para relawan, partai koalisi, dan khususnya Kapolsek Batu Aji,” ujar Harun, Minggu, 18 Februari 2024.

Dalam pemilihan umum Presiden Indonesia dan Pemilihan Legislatif (Pileg), Harun menyatakan kemenangan Prabowo-Gibran di Provinsi Kepulauan Riau, dengan Paslon 02 unggul dan signifikan di Daerah Pemilihan (Dapil) Batu Aji.

“Prestasi ini tak hanya mendapat apresiasi dari saya, tapi juga dari bang Endipat Wijaya dan bang Iman Sutiawan, yang mengapresiasi dukungan masyarakat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabumi Raka,” tambahnya.

Partai Gerindra Kepri juga berhasil mengantarkan Endipat Wijaya ke Senayan, dengan perolehan suara yang memberikan posisi aman sebagai anggota DPR RI.

“Rasa syukur kami tak terhingga. Selain memenangkan Prabowo sebagai Presiden, kami juga berhasil memastikan Bang Endipat duduk di kursi DPR RI. Ini hasil kepercayaan masyarakat Kepri kepada kami,” paparnya.

Harun berharap Prabowo Subianto dan Gibran Rakabumi Raka sehat dan menunggu keputusan resmi KPU, sambil mendoakan kemajuan Indonesia.

“Kita akan kawal Prabowo di pemerintahan ke depan, harapan kami adalah kemajuan ekonomi Indonesia dalam lima tahun mendatang,” tutupnya.

Harun mengajak semua masyarakat Batam, khususnya di Dapil Batu Aji, untuk bersatu kembali.

“Beda pilihan adalah hal biasa dalam politik. Saatnya kita bersatu kembali,” pungkas Harun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *