Nikmati Makan Puas di Swiss-Belinn Baloi, Hanya Rp 50 Ribu

#image_title

Batam, Owntalk.co.id – Makan puas di hotel berbintang, Swiss-Belinn Baloi, Batam, kini cukup dengan membayar Rp 50 ribu saja.

Dengan harga terjangkau itu, Swiss-Belinn Baloi menawarkan Paket Combo dengan tiga pilihan hidangan terbaru dan terlezat, bercita rasa nusantara. Pengunjung dapat memilih salah satu dari tiga jenis hidangan, yaitu Vegetable Curry, Misop, dan Calzone Rendang.

Dalam satu paketnya, tersedia lauk pilihan, ditambah dengan nasi putih khusus untuk menu Vegetable Curry dan Misop, serta satu gelas Iced Tea yang menyegarkan. Pilihan menu yang menggugah selera ini dapat dinikmati di La Pizza Autentico, Swiss-Belinn Baloi, Batam.

Paket Combo ini benar-benar worth it, harganya cuma Rp 50 ribu, bisa dapat hidangan lezat, mengenyangkan, serta dapat gratis minuman. Sangat cocok untuk pilihan makan siang atau makan malam.

Tiga hidangan yang masuk ke dalam Paket Combo ini merupakan menu baru yang diperkenalkan di La Pizza Autentico. Restoran yang menyediakan aneka kuliner khas Italia, pizza, ini ternyata juga menawarkan beragam menu bercita rasa khas nusantara.

Promo combo Calzone Rendang

Untuk menu perpaduan pizza dengan masakan khas nusantara, pengunjung dapat memilih Paket Combo Calzone Rendang. Menu ini menghadirkan pizza berbentuk pastel yang biasa dikenal sebagai “calzone”, dan dilengkapi dengan isian daging rendang, sayur daun ubi, dan juga keju mozzarella.

Kemudian ada Misop, yaitu masakan asal Sumatera Utara, yang terdiri dari mie kuning, mie putih, dan ayam berkuah dengan bumbu dan aroma rempah yang khas. Meski kesan bumbu rempahnya cukup terasa, tetapi tekstur serta rasa masakan ini sangat ringan dan cocok dimakan pakai nasi.

Promo combo Misop

Terakhir, ada menu Vegetable Curry, yaitu olahan sayur-sayuran berupa kentang, brokoli, buncis, dan lain sebagainya, yang dimasak dengan kuah kari atau gulai yang kental. Pilihan menu ini sangat cocok bagi para vegetarian.

Promo combo vegetable curry

Promo Combo ini masih akan berlangsung dari bulan September sampai bulan Desember 2022.

La Pizza Autentico adalah kafe yang berada di Swiss-Belinn Baloi, Batam, dan terkenal menyajikan aneka hidangan pizza. Ada beberapa menu pizza yang patut dicoba disini, salah satunya yang menjadi best seller, adalah Love Me Pizza, pizza dengan perpaduan saus tomat, keju mozzarella, beef salami, beef bacon, chicken ham dan chicken sausage.

Tak hanya pizza, La Pizza Autentico juga menyediakan aneka masakan nusantara dan Asia, seperti nasi goreng, sop ikan, nasi rendang, tom yum, dan sop buntut. Ada juga aneka dessert, side dish dan minuman yang cocok untuk menemani kegiatan nongkrong bersama teman atau keluarga.

Satu hal yang menjadi kelebihan La Pizza Autentico selain rasa masakannya, yaitu tempatnya yang sangat nyaman dan cozy. Meski letaknya dekat dengan jalan raya, tetapi suasana di dalam kafe ini cukup tenang jauh dari kebisingan, sehingga cocok menjadi tempat nongkrong pilihan. (*)