Di Kepri, Deklarasi Prabowo Presiden 2024 Dihadiri Ribuan  Massa

Bintan, Owntalk.co.id – Ketua DPP Partai Gerindra, Meireza Endipat Wijaya hadir dalam kegiatan deklarasi dukungan Ketua Umum Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 di Ballroom Hotel Bintan Agro Beach Resort, Sabtu, (21/5).

Kegiatan tersebut diikuti oleh ribuan kader dan simpatisan Partai Gerindra dari tujuh kabupaten/kota di Kepri bersampenaan dengan Pengukuhan dan pelantikan pengurus DPC dan PAC se Kabupaten Bintan.

Endi sapaan akrab Meireza Endipat Wijaya menyebut deklarasi Prabowo Presiden 2024 merupakan kegiatan konsolidasi menjelang Pilpres 2024 di akar rumput.

Deklarasi serupa disebutkan Endi tak hanya terjadi di Kepri, Sebelumnya, deklarasi Prabowo Subianto Presiden 2024 telah lebih dulu menggema di beberapa provinsi di Indonesia.

Endi menyebut bahwa keingan kader sangat kuat dan antusias agar Prabowo kembali lagi maju mencalonkan diri menjadi Presiden di tahun 2024.

“Deklarasi ini tak hanya mendukung beliau untuk maju menjadi Presiden di tahun 2024, namun juga meminta beliau untuk maju menjadi Presiden 2024,” kata Endi pada Owntalk di lokasi acara.

Pasalnya, kata Endi, hingga saat ini Prabowo Subianto belum mengatakan apapun terkait pencalonan dirinya di Pilpres 2024.

” Itulah makanya, Deklarasi di daerah-daerah ini dilaksanakan dalam rangka mendorong supaya memantapkan pencapresan pak Prabowo Subianto,” tutup Endi.