Marquez Sebut 2 Pembalap Ini Lawan Berbahaya di MotoGP 2022

Marc Marquez (Foto : Google)

Jakarta, Owntalk.co.idMarc Marquez sebut dua pembalap ini menjadi musuh yang berbahaya bagi dirinya dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022.

Dua pembalap yang tampil cepat dan memukau itu adalah Fabio Quartararo yang membonceng Yamaha dan Pecco Bagnaia yang mengendarai Ducati.

Sebagai informasi, Quartararo adalah juara dunia MotoGP 2021 sedangkan Bagnaia adalah runner up MotoGP 2021 yang memiliki catatan memenangkan 4 dari 6 seri terakhir tahun lalu.

Marquez mengungkapkan bahwa dua pembalap itu mengendarai motor dengan sangat baik pada musim lalu. Dia menyebut Bagnaia bahkan mampu mengakhiri musim dengan cara yang bagus.

Ia kembali membuka momen lama saat seri terakhir MotoGP 2021. Ia merasakan perasaan menggebu untuk tampil, namun terhalang sakit parah yang membuatnya absen sepanjang musim MotoGP 2020. Secara tak langsung mengakibatkan Marquez tidak tampil agresif pada MotoGP 2021.

Adaptasi diperlukan Marquez hingga akhirnya ia meraih kemenangan di MotoGP Jerman disusul dua kemenangan beruntun di MotoGP Amerika Serikat dan MotoGP Emilia Romagna.

Musibah kembali menimpa Marquez. Ia mengalami gangguan penglihatan akibat kecelakaan saat berlatih. Hal itu yang kemudian membuat Marquez absen di dua seri terakhir musim lalu.

Exit mobile version