Samosir, Owntalk.co.id – Kolaborasi kerja dalam bentuk Teamwork antara pihak PLN Cabang Pangururan dan Kantor Cabang Telkom Pangururan Kabupaten Samosir mendapat apresiasi positif dari masyarakat Kelurahan Pintusona.Â
Adanya gangguan angin kencang dan cuaca ekstrim membuat sebagian pohon tumbang dan mengganggu aktivitas kerja masyarakat akibat terputusnya jalur jalan, bahkan tidak jarang menimpa kabel Telkom dan kabel PLN sehingga komunikasi dan arus listrik terkendala penggunaannya beberapa jam bahkan berhari-hari.Â
Diana Pandiangan salah satu ibu rumah tangga yang memiliki dua pohon kemiri ditengah kabel PLN dan kabel Telkom, tidak mau ambil resiko tentang dua pohon kemirinya yang selalu menyentuh kabel listrik dan tidak jarang ranting kemiri tersebut patah dan nyangkut diantara kabel listrik dan kabel Telkom, untuk itu Diana melaporkan hal ini ke pihak kantor PLN Pangururan dan pihak kantor Telkom Pangururan, Jumat (21/5/2021).
“Saya kekantor PLN Pangururan dan Telkom Pangururan melaporkan dua batang pokok Kemiri kami agar ditebang, karena rantingnya sudah dekat sekali ke kabel PLN, takut kami kesetrum apalagi saat cuaca ekstrim rantingnya mau nyangkut dikabel PLN dan Telkom” ujarnya.
Tak menunggu lama, sekitar 15 menit kemudian, Teamwork kedua Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini hadir dengan kelengkapan yang cukup. Sekitar dua jam tuntas pekerjaan penebangan kedua pokok Kemiri milik Diana tanpa mengganggu kedua kabel PLN dan kabel Telkom tersebut.Â
Baca Juga :
- Luar Biasa! Seluruh Pemda di Kepri Puncaki Penilaian Pelayanan Publik
- PT Timah Dukung Program Pendidikan Dan Keterampilan Bagi Penyadang Disabilitas
- Pemprov Kepri Selesaikan Pemeliharaan Jalan Sp. Musai Menuju Kerandin di Kabupaten Lingga
Dengan rasa haru dan salut serta bangga atas responsif kedua Teamwork ini, Diana menyalami personil yang bertugas tersebut sembari mengucapkan terima kasih.
“Luar biasa, pelayanan kalian sangat memuaskan,” sebut Diana didampingi warga sekitar.
Manager ULP PLN Pangururan, Janno Elveri Marbun melalui Teknisi lapangannya Mona Simbolon mengatakan petugas siap melayani 24 jam dalam mengantisipasi dan perbaikan, apalagi ada laporan langsung ke kantor, demi pelayanan terang terus buat Kabupaten Samosir.
Tak kalah penting tugas dari kedua Kordinator Teknisi Lapangan Telkom Pangururan Rianto Samosir dan Hendro Simanungkalit yang berjibaku menurunkan dan kembali menaikkan kabel yang menghambat jatuh ke jalan umum ini sangat membantu tugas kedua Teamwork. (Edwin)