Karimun, Owntalk.co.id – Pemerintah kabupaten Karimun mengadakan Rapat koordinasi membahas mengenai persiapan penyambutan bulan suci Ramadhan diruang Cempaka Putih, Rabu, (07/04/2021).
PLH Bupati Karimun HM. Firmansyah mengatakan rapat tersebut membahas mengenai beberapa hal-hal penting dalam persiapan Ramadhan, salah satunya adalah ketersedian dan keterjangkauan sembako.
” Alhamdulilah tadi mendapatkan laporan perdagangan, insya allah kebutuhan bahan pokok sampai menjelang Rahmadhan dan akhir Rahmadhan kita tercukupi”, katanya
Baca Juga :
- Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif
- Gerindra Kota Batam Nyatakan Sikap, Tolak Bergabungnya Budi Arie Ke Partai Gerindra
- Bertambah Usia, Iman Sutiawan Dapat Kado Puisi Yang Berjudul ‘Doa dari Seberang Samudera’
Selain itu, Persoalan gas LPG 3 kg yang langka, plh bupati menyebut pihaknya telah menyurati BP Migas pusat untuk meminta kuota tambahan.
Lanjut Firmansyah, untuk tahun 2021 atau 1442 H pelaksanaan Taraweh dapat digelar secara berjemaah di masjid-masjid dengan ketentuan mengikuti protokol kesehatan yang ketat.
” Sholat Tarawih tetap dilaksanakan bersama dimesjid dengan protokol kesehatan dan mungkin kita dapat menghimbau kepada masyarakat jeda waktunya dapat diperpendek”, ujar dia. (Koko)

