banner 728x90

Bupati dan Komunitas Sepeda Asahan Gowes Sejauh 16 KM

Berita Terkini Batam

Asahan, Owntalk.co.id – Dengan memanfaatkan hari libur dan cuaca yang bersahabat, Bupati Asahan bersama dengan komunitas sepeda melakukan olahraga. Kali ini, bersepeda atau istilah kerennya Gowes dilaksanakan Bupati dan rombongannya untuk menelusuri sejauh kurang lebih 16 KM.

Untuk rute bersepeda kali ini, Bupati dan pecinta sepeda lainnya memulai start dari base camp PLTA Asahan III, Desa Meranti Kabupaten Toba menuju obyek wisata Bedeng.

Sesampainya di Bedeng, Bupati dan rombongan Gowes beristirahat sejenak sembari berswa foto dan menikmati indahnya obyek wisata tersebut.

Disela-sela istirahatnya, Bupati Asahan, Surya mengatakan, aktivitas bersepeda (Gowes) ini akan menjadi salah satu agenda Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan dalam mengkampanyekan gerakan menyehatkan masyarakat Kabupaten Asahan.

“Sakit itu mahal, jadi lebih baik mencegah dengan menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Salah satunya dengan kegiatan bersepeda,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan, tujuan rute kali ini adalah untuk melihat langsung obyek wisata yang akan dikembangkan di Kecamatan Aek Songsongan.

Namun, ia tetap meminta dukungan dari masyarakat sekitar guna merealisasikan hal tersebut.

Selain itu, ia juga menyampaikan, bahwa dengan rutin bersepeda, tubuh akan semakin kuat dan sehat

“Insyaallah dengan terus berolahraga dan menjaga fisik kita akan terhindar dari Covid-19,” ucapnya.

Kemudian, ia juga mengingatkan kepada seluruh rombongan Gowes agar selalu mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

Pasca beristirahat, Bupati dan rombongan Gowes melanjutkan perjalanan menuju garis finish yang berada di Desa Aek Songsongan. 

(Bolon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *