M Al Ichsan, Politisi Pertama Yang Mendeklarasikan Diri Maju Pilwako Batam 2024

Berita politik Batam

Batam, Owntalk.co.id – Meski Pilkada Batam masih lama di gelar di tahun 2024, namun sosok politisi M Al Ichsan sudah mendeklarasikan lebih dulu keinginan nya maju di pilkada tersebut.

Keinginan nya untuk duduk di lembaga eksekutif itu disampaikan melalui pesan whatsapp.

Berikut isi pesan itu, yang disadur Owntalk dari status facebook Hendri Rahman.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Saudaraku Sekalian…..

Pilkada telah usai, sebentar lagi Walikota terpilih akan dilantik, H. Muhammad Rudi telah menghantarkan kita menuju Batam Madani yang moderen. Periode pertama kepemimpinan beliau kita disuguhkan atraksi infrastruktur luar biasa. Hari ini sampai 2024 Batam akan menjelma menjadi kota metropolis yang baru.

Belajar dari pengalaman beliau, Izinkan saya merajut silaturahmi, membuka asa dan harapan, belajar dari para senior untuk suatu tujuan mulia, Hadir dalam dinamika ruang perpolitikan kota Batam menjadi kandidat Calon Eksekutif.

Tentunya banyak yang bertanya, waktu masih jauh, perhelatan politik masih lama, Walikota baru akan segera bekerja. Sebagai Putra Purnawirawan dan dididik oleh orang tua bersikap kesatria, 10 tahun malang melintang hidup diluar negeri, Pengalaman mengajarkan saya untuk berjiwa sportif, terbuka untuk suatu tujuan tertentu.

Berita Ini Juga Menarik Dibaca !

Tajuk misi ” Saya Hadir “. Pilihan kalimat sederhana untuk menggambarkan patron pilitik saya. Saya akan hadir dalam setiap denyut nadi Kota Batam, Saya Hadir dalam relung hati pergolakan hajat hidup masyarakat, Saya Hadir terdepan dalam setiap susah senang dalam perasaan senasib dan sepenanggungan.

Saat kita masih diberi kesempatan bangun di pagi hari, itu berarti Tuhan masih memberi kesempatan kepada kita untuk melakukan pekerjaan yang harus kita lakukan. Bersama Ichsan Fondation dalam misi sosial, ekonomi, budaya dan olahraga kami telah mewarnai banyak kegiatan.

Ratusan kegiatan tiap tahun dalam bentuk bantuan sosial, gotong royong bersama, turut serta dalam setiap bencana dan musibah yang menimpa masyarakat.

Tentunya dalam kerja Politik saya harus memisahkan tujuan. Biarkan Ichsan Fondation berjalan dalam misi sosialnya dan misi politik dalam bentuk yang berbeda.

Akhirnya inilah pembuka harapan saya kedepan. Untuk diskusi lebih lanjut awal maret saya akan hadir menyapa masyarakat dilaman media sosial Facebook, Twitter, Instagram dan flatform lainnya didunia maya. Sedangkan interaksi dengan masyarakat saya wujudkan dalam bentuk silaturahmi langsung.
Wassalam.
M. Al Ichsan.

Nonton Podcast Owntalk Yuk !

Exit mobile version