Owntalk.co.id – Masa pademik COVID-19 seperti saat ini membuat banyak perusahaan-perusahaan yang harus memikirkan lebih keras untuk berinovatif mengembangkan produk supaya adaptif terhadap keadaan sehingga memberikan benefit kepada masyarakat.
Sebagai salah satu Bank BUMN terbaik, Bank Mandiri sendiri telah memiliki e-channel sehingga nasabah tetap bisa menikmati fasilitas perbankan walaupun tanpa harus datang ke kantor Cabang. Produk tersebut adalah Mandiri Online.
Mandiri Online merupakan layanan integrasi dari Mandiri Internet dan Mandiri Mobile yang tampil dengan wajah baru untuk menghadirkan kenyamanan serta kemudahan lebih dalam memperoleh informasi dan melakukan aktivitas transaksi keuangan terutama untuk para nasabah di Kepulauan Riau maupun Batam dengan jumlah penabung sekitar 350.000 di Bank Mandiri yang bisa akses Mandiri Online.
Banyak benefit yang didapatkan masyarakat pada saat menggunakan Mandiri Online. Saat ini Mandiri Online dapat digunakan untuk transaksi bayar ATB, bayar listrik, pembelian paket data dan pulsa HP, top up e-wallet, tagihan kartu kredit, bayar angsuran mobil maupun motor, dll. Tentunya dapat dilakukan dimana saja.
Selain itu, Mandiri Online juga dapat digunakan untuk mengakses seluruh rekening yang dimiliki oleh nasabah Bank Mandiri sendiri sehingga memudahkan untuk mengakses satu sama lainnya.
Benefit lainnya yang bisa didapatkan oleh nasabah Bank Mandiri ialah dapat mengecek daftar transaksi 6 bulan belakang tanpa harus pergi ke mesin ATM, selanjutnya bisa membuka rekening baru seperti deposito dan tabungan rencana secara online serta saat ini yang terbaru fitur Mandiri Online dilengkapi dengan biometric login dimana semakin mudah mengakses untuk transaksi menggunakan fingerprint maupun face recognition yang tujuannya lebih aman dalam bertransaksi.
Proses pembukaan rekening tabungan hanya perlu dilakukan dengan video call atau yang lebih familiar dengan istilah Online On Boarding (OOB) dengan mengunjungi website https://join.bankmandiri.co.id sedangkan untuk layanan 24 jam dapat menghubungi call centre 14000.

