Batam, owntalk.co.id – Wakil Walikota Batam Petahana mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Walikota Batam di DPC Gerindra. Senin, (18/11/2019). Ketua DPC Nasdem Batam itu diwakilkan oleh timnya Mnur
Rombongan Mnur menyambangi kantor Gerindra sekitar pukul 14:30 Wib.
“ kami mengambilkan formulir untuk pak Amsakar karena kebetulan beliau sedang ada agenda kerjaan ke Jakarta” sebut Mnur
Nantinya kata Mnur, Formulir pendapataran Bakal Calon Walikota yang telah diisi itu akan dikembalikan langsung oleh Amsakar ke DPC Partai Gerindra.
“ Setelah beliu isi, nantinya beliau sendiri yang akan menghantarkannya” tutup dia
Sebelum ke Gerindra, diketahui Amsakar juga mengambil formulir pendaftaran ke Partai Demokrat. (Leuwalang)